AL-KHIDIR artinya adalah hamba yang sholeh yang dikatakan Allah,s.w.t. didalam Al-Quran surat al-kahfi, yaitu teman nabi Musa.a.s. Nabi Khidir mengajarkan tentang ilmu dan kebijaksanaan kepada Musa yang termuat didalam Al-quran. Nabi Khidir dikenal sebagai sosok yang tetap hidup atau abadi. Tiga lainnya adalah nabi idris.a.s, nabi Ilyas,a.s dan nabi.isa.a.s. Pada suatu ketika Musa menyampaikan dakwahnya ditengah-tengah kaum bani israil agar kaumnya tidak tersesat pada kekafiran dan agar selalu taat kepada Allah,swt. Setelah Musa selesai berdakwah, salah seorang bani israil bertanya kepada Musa:”Apakah ada dimuka bumi ini seseorang yang lebih alim darimu wahai nabi Allah?” Musa menjawab:”tidak ada.” Allah,swt tidak setuju dgn jawaban Musa. Lalu Allah,swt mengutus Jibril untuk menemui Musa.”Wahai Musa, tidakkah engkau mengetahui dimana Allah,swt meletakkan ilmuNya?sesungguhnya Allah,swt mempunyai seorang hamba yang berada di majma’ al-Bahrain yang ia lebih alim dari pada kamu”kata Jibril. Lalu timbul keinginan Musa untuk menimba ilmu kepada seseorang yang dimaksud itu. Musa menanyakan bagaimana ia dapat menemui orang alim itu? Kemudian Jibril menyuruh Musa untuk pergi dan membawa ikan di keranjang.